Kamis, 19 Juni 2014

Peresmian RS Universitas Muhammadiyah Malang oleh Megawati Sukarnoputri Presiden RI ke 5


Presiden Republik Indonesia kelima sekaligus Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, meresmikan Rumah Sakit Universitas Muhammadiyah Malang, Selasa, 17 Juni 2014. Selain untuk melayani pasien, RS UMM juga dijadikan rumah sakit pendidikan yang terintegrasi dengan Pendidikan Kedokteran Universitas Muhammadiyah Malang.

"Ini seperti impian saya sejak dulu. Untuk menciptakan dokter yang andal," kata Megawati saat memberiksan sambutan.

Menurut dia, selama ini banyak dokter muda yang bernas dalam teori tapi kurang pengalaman berpraktek lantaran sulit mendapatkan rumah sakit yang memberi kesempatan langsung untuk menangani pasien. Mega berharap RS UMM bisa menciptakan dokter muda yang berkualitas. "Juga dibutuhkan rumah sakit yang biayanya terjangkau tapi berkualitas."

Rektor Universitas Muhammadiyah Malang Muhadjir Effendy mengatakan telah lama mengundang Megawati untuk meresmikan RS UMM. Namun berulang kali tertunda karena menyesuaikan jadwal Megawati.

"Seandainya rumah sakit ini mempunyai jenis kelamin, maka tergolong perempuan, sehingga layak yang meresmikan seorang perempuan," tuturnya. Yang meresmikan pun bukan sembarang perempuan. Megawati dipilih karena dianggap memenuhi persyaratan. Reputasi Megawati layak dinilai sebagai negarawati.

"Pertimbangan lain, mengalir darah Muhammadiyah di tubuh Ibu Mega," kata Muhadjir. Yakni dari bapaknya, Sukarno, yang merupakan anggota Muhammadiyah dan ibunya, Fatmawati--anak Ketua Muhammadiyah wilayah Bengkulu.
http://www.tempo.co/read/news/2014/06/17/173585812/Mega-Resmikan-RS-Universitas-Muhammadiyah-Malang 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar